Halo, FKM!
Seiring berjalannya waktu, masyarakat mulai beradaptasi dengan pandemi Covid-19. Namun, tentu saja pandemi ini akan terus merugikan masyarakat.
Sebagai bagian dari Rumpun Ilmu Kesehatan yang bergerak untuk masyarakat, sejak awal FKM UI selalu tanggap menghadapi Covid-19. Para dosen dan guru besar FKM UI sering kali menyelenggarakan seminar online dan diskusi yang membahas mengenai pandemi Covid-19. Di samping itu, ILUNI (Ikatan Alumni) FKM UI juga sering membantu warga dalam menghadapi pandemi Covid-19. Misalnya pada 8 Maret 2021, ILUNI gizi FKM UI membantu Posyandu di Kelurahan Cisalak terkait pemantauan pertumbuhan anak di masa pandemi.
Berikut merupakan daftar Dosen FKM UI yang berperan langsung dalam penanganan Covid-19:
1. dr. Kemal N. Siregar, SKM, MA,Ph.D : Ketua Tim Penyusun PARC-19 (Perang Akar Rumput Covid-19 IAKMI)
2. Dr. Dian Ayubi, SKM, MQIH: Ketua Tim Pengabdian Masyarakat yang menginisiasi program pelatihan satgas Covid-19
3. Dr. Ede Surya Darmawan, SKM, MDM: Ketua IAKMI yang telah banyak turun dalam penaganan covid 19
4. dr. Syahrizal Syarif, MPH, Ph.D: Ketua Pengurus Besar NU bidang kesehatan yang telah memberikan kebijakan beragama dalam masa pandemi
5. Prof. dra. Fatma Lestari, MSi, PhD & Prof. dr. Abdul Kadir, Ph.D, Sp.THT-KL(K), M.ARS: Membuat Aplikasi Penanggulangan Covid 19, yakni Edurisk, bersama dengan dosen FIK, FK, SIL, dan DRRC UI.
6. Prof. Drh. Wiku Adisasmito, M.Sc., Ph.D: Tim pakar gugus tugas Covid-19
7. Prof. Dr. Ratu Ayu Dewi Sartika, Apt., M.Sc: Ketua Tim Pengabdi Masyarakat dalam pencegahan dan pengendalian hipertensi selama Covid-19
8. Dr. Robiana Modjo, SKM, M.Kes: Ketua Perhimpunan Ahli Kesehatan Kerja Indonesia (PAKKI) yang berkontribusi dengan memberikan pelatihan kepada para ahli K3 terkait Covid-19
BEM IM FKM UI 2021
Sinergikan Asa, Ciptakan Makna
#BiroMultimediaBEMIMFKMUI
#KontribusiDosenFKMUIdalamCovid19